Pengumuman Finalis GemasTIK Tingkat Nasional Tahun 2020

 Pengumuman Finalis GemasTIK Tingkat Nasional Tahun 2020

Sumber: pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id 



CecepGaos.Com
 - Halo, sahabat Edukasi! Selamat datang kembali di blog sederhana CecepGaos.Com, media informasi pendidikan terbaru. 

Kali ini, CecepGaos.Com akan berbagi informasi tentang Pengumuman Finalis GemasTIK Tingkat Nasional Tahun 2020. 

Dilansir dari laman pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id, Pusat Prestasi Nasional Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (24/09/2020) telah merilis Pengumuman Finalis GemasTIK Tingkat Nasional Tahun 2020. 

Surat Pengumuman ini bernomor 1808/J3/TU/2020 dan ditandatangani oleh plt Kepala Pusat Prestasi Nasional, Sekretariat Jenderal, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Asep Sukmayadi. Surat ini ditujukan kepada:
  1. Rektor/Ketua/Direktur Perguruan Tinggi Negeri/Swasta
  2. Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah I s.d XV
  3. Mahasiswa Peserta GemasTIK Tahun 2020

Disebutkan di dalam Surat Pengumuman tersebut bahwa Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia telah melaksanakan seleksi tahap I Pagelaran Mahasiswa Nasional Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (GemasTIK) Tahun 2020. Berdasarkan hasil seleksi dari tim juri Gemastik Babak Penyisihan 13 s.d 22 September 2020, maka Pusat Prestasi Nasional dan Dewan Juri GemasTIK Tahun 2020 memutuskan peserta GemasTIK Tahun 2020 yang lolos pada babak penyisihan dan terlampir pada surat ini.
 
Kemudian disebutkan pula bahwa dalam pelaksanaan pendaftaran, apabila terdapat pertanyaan, dapat menghubungi Bapak Yas Ahmad Adha, HP. 08559918983 Angga Dwi Indrianto, HP 0856-0951-8319.

Berikut ini adalah Surat Pengumuman Pusat Prestasi Nasional, Sekretariat Jenderal, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 1808/J3/TU/2020 tentang  Pengumuman peserta lolos ke tahap Final GemasTIK 2020. 


Surat Pengumuman Pusat Prestasi Nasional, Sekretariat Jenderal, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 1808/J3/TU/2020 tentang  Pengumuman peserta lolos ketahap Final GemasTIK 2020 ini dapat diunduh (download) DI SINI.

Demikianlah informasi tentang Pengumuman Finalis GemasTIK Tingkat Nasional Tahun 2020.

Semoga bermanfaat.

Sumber: https://pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id/2020/09/24/pengumuman-finalis-gemastik-tingkat-nasional-tahun-2020/

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel