Soal Latihan Prediksi UN Geografi 2020 No 1-5 Part 1

Halo teman-teman gimana nih UNBK tahun 2020 sudah didepan mata, tinggal sekitar 9 bulan lagi. 

Soal UNBK Geografi sepertinya tidak akan jauh berbeda dari tahun-tahun jadi yang penting sering berlatih soal ya teman-teman agar terbiasa melihat bentuk soalnya. 

Berikut ini saya berikan contoh soal prediksi UNBK Geografi 2020 no 1-5.

Materi terkait soal no 1-5 adalah:
- konsep geografi
- prinsip geografi
- pendekatan geografi
- aspek geografi
- skala peta

Soal latihan unbk geografi 2020
1. Negara Indonesia terletak di antara Samudera Pasifik dengan Samudera Hindia, dan Benua Asia dengan Benua Australia, serta pada 6° LU - 11° LS dan 95° BT - 141° BT. Konsep geografi yang berkaitan dengan informasi tersebut adalah ....
a. jarak absolut
b. lokasi
c. asosiasi
d. morfologi
e. interaksi

Kunci: B

Ada kata kunci lokasi diantara samudera, benua dan astronomi yang merupakan konsep lokasi.

2. Fenomena geosfer :
1)      Penyebaran barang tambang batubara di Sumatera da Kalimantan
2)      Nelayan yang tinggal di tepi pantai
3)      Penduduk Indonesia 70% tinggal di Pulau Jawa dan 10% di Sumatera
4)      Tanaman padi tumbuh di wilayah dataran rendah
Prinsip geografi  penyebaran sesuai dengan angka ….
a. 1) dan 3)
b. 1) dan 2)
c. 3) dan 4)
d. 2) dan 4)
e. 1) dan 4)

Kunci : A

Penyebaran kunci ada lokasi-lokasi disebutkan dalam kalimat seperti di angka 1) dan 3).

3.  Fenomena geosfer :
1)    Kebakaran hutan di Pulau Kalimantan yang asapnya menyebar ke negara tetangga
2)    Banjir di Jakarta karena hutan di hulu Ciliwung berganti menjadi perkebunan
3)    Banjir di Kota Padang akibat sungai penuh dengan sampah penduduk
4)    Kemacetan di DKI Jakarta karena arus mobilitas dari kota satelit
5)    Abu gunung Sinabung yang membuat timbulnya penyakit ISPA di kota Medan
Kasus fenomena geosfer yang dapat dikaji dengan menggunakan pendekatan komplek wilayah sesuai angka …


a. 1) dan 4)
b. 1) dan 2)
c. 2) dan 3)
d. 2) dan 4)
e. 4) dan 5)

Kunci:  A
Pendekatan kompleks wilayah akan melihat suatu fenomena dari sisi wilayah-wilayah yang menjadi dasar terjadinya sebuah fenomena

4. Fenomena geosfer :
1)    banjir rob di wilayah dekat pantai
2)    pertumbuhan penduduk
3)    banjir bandang
4)    perpindahan penduduk ke kota
Aspek sosial yang sesuai dengan fenomena geosfer sesuai angka ....

a. 1) dan 3)
b. 4) dan 5)
c. 2) dan 4)
d. 1) dan 4)
e. 1) dan 2)

Kunci: C
Aspek fisik adalah fenomena hasil aktifitas manusia di permukaan bumi.

5. Jarak Jakarta – Bogor di Peta Jalan adalah 4 cm. Jika jarak sebenarnya Jakarta – Bogor adalah 60 km, maka skala peta peta tersebut adalah …
a. 1:1.500.000
b. 1: 3.000.000
c. 1: 150.000
d. 1: 200.000
e. 1: 50.000

Kunci: A
Skala Peta = Jarak sebenarnya/Jarak di peta = 60 km (6.000.000 cm) : 4 cm = 1: 1.500.000
Gunakan segitiga skala peta untuk mempermudah.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel